Snow WhitE

Selasa, 06 Mei 2014

Magang Universitas Darwan Ali

BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Sistem komputer pada dasarnya terdiri dari empat komponen utama, yaitu perangkat keras, program aplikasi, sistem operasi, dan para pengguna. Sistem operasi merupakan sebuah penghubung/interface antara pengguna dari komputer dengan perangkat keras komputer. Sistem operasi juga sering disebut resource allocator. Satu lagi fungsi penting system operasi ialah sebagai program pengendali yang bertujuan untuk menghindari kekeliruan (error) dan penggunaan komputer yang tidak perlu.
Sebelum ada sistem operasi,orang hanya mengunakan komputer dengan menggunakan sinyal analog dan sinyal digital. Seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada saat ini terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing-masing. Untuk lebih memahami sistem operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu beberapa konsep dasar mengenai sistem operasi itu sendiri. Pengertian sistem operasi secara umum ialah pengelola seluruh sumber-daya yang terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) ke pemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan serta pemanfaatan sumber-daya sistem komputer.
UBUNTU LINUX, Ubuntu berasal dari bahasa Afrika yakni “Humanity to Others” yang berarti “Kemanusiaan Untuk Sesama”. Atas dasar itulah diluncurkannya Linux Ubuntu yang dirilis pada tahun 2004. Sistem operasi ini adalah merupakan turunan dari sistem operasi linux yang lain, yakni Debian. Ubuntu itu sendiri dibuat dengan tujuan: selalu gratis tanpa adanya biaya lisensi, bersifat open source (kode terbuka), dan siap untuk dipergunakan dalam kondisi yang stabil. Ubuntu didukung oleh perusahaan bernama Canonical, Ltd yang memiliki tujuan untuk membantu perkembangan, distribusi, dan promosi dari produk-produk yang bersifat open source (kode terbuka).




Proses instalasi Linux yang sukar seringkali menjadi penghalang bagi pengguna baru, namun proses ini sekarang menjadi lebih mudah. Dengan penerimaan Linux oleh beberapa pabrikan komputer pribadi besar, komputer terpasang (built up) dengan distribusi Linux banyak tersedia. Selain itu, terdapat juga distribusi Linux yang dapat dijalankan (boot) secara langsung dari cakram optik (CD) tanpa perlu diinstalasi ke cakram keras (hard disk); hal ini dikenal dengan istilah Live CD.
Instalasi Linux juga merupakan instalasi berupa suite, yaitu dimana penginstalasian tersebut secara otomatis menginstalasi program-program standar, seperti pemutar MP3, Office Suite, dan pengolah gambar.
Sistem operasi mempunyai tiga sasaran utama yaitu :
• Kenyamanan
• Efisien : penggunaan sumber-daya sistem komputer secara efisien
• Mampu Berevolusi : sistem operasi harus dibangun sehingga memungkinkan dan memudahkan pengembangan, pengujian serta pengajuan sistem-sistem yang baru.

B. TUJUAN PRAKERIN ( PRAKTEK KERJA INDUSTRI )
• Setelah mempelajari kegiatan belajar ini siswa mampu menjelaskan konsep dasar sistem operasi berbasis TEXT (LINUX).
• Mengenal system operasi pada computer baik Windows maupun Linux.
• Mengetahui Sistem Operasi Linux.
• Dapat melakukan penginstalan Sistem Operasi berbasis teks.





BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN / INSTANSI UNDA
( UNIVERSITAS DARWAN ALI )
A.     Tempat Dan Waktu Praktek Kerja Industri
Adapun waktu dan tempat pelaksanaan kerja praktek yang dilaksanakan penulis adalah :

Waktu                         : 27 Juni 2013 ± 27 Nopember 2013

Tempat            : Universitas Darwan Ali ( UNDA )
 
  Jl. Batu Berlian 10 Sampit – Kalimantan Tengah

  Telpon. (0531) 33342, Fax (0531) 21527

Universitas Darwan Ali yang biasa disebut UNDA merupakan sebuah Perguruan Tinggi Swasta yang berada di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah tepatnya di Jl. Batu Berlian No. 10 Sampit. Di Kabupaten Kotawaringin Timur, UNDA memiliki 2 (dua) fakultas, diantaranya Fakultas Ekonomi (FE) dan Fakultas Ilmu Komputer (Fikom).
Universitas Darwan Ali didirikan oleh Bapak H. Darwan Ali dan dipimpin oleh Rektor yang bernama bapak DR. Ali Kesuma. Dan diimbangi dengan staff / tenaga Kependidikan dengan fungsi administrasi, sebagai penunjang layanan kepada mahasiswa. Dengan jabatan struktural sebagai berikut :
1. Biro Administrasi Umum (BAU)
2. Biro Administrasi AKademik (BAAK)
3. Biro Administrasi Keuangan (BAK)
4. Pustakawan
5. Laboratorium
6. Keamanan
B.     Tinjaunan Perusahaan

Sebelum berganti nama menjadi Universitas Darwan Ali, dulunya bernama Yayasan Wijaya Kesuma (WK) sebuah yayasan yang didirikan pada tahun 2000 dengan jurusan Akademi Akuntansi (D3) kemudian berkembang dan berganti nama menjadi Sekolah Tinggi Ekonomi (STIE) pada tahun 2001 dengan jurusan S1 Ekonomi Manajemen kemudian betambah jurusan D3 Sistem Informatika dan S1 Ilmu Komputer pada tahun 2004. Dan jurusan S1 Ekonomi Manajemen itu sendiri terakreditasi B pada tahun 2004. Pada tahun 2005, ditambahlah Megister Manajemen. Dan nama Universitas Darwan Ali (UNDA) itu sendiri dibentuk pada tahun 2009 saat bergabung / bekerja sama dengan Seruyan. Secara keseluruhan UNDA memiliki 5 fakultas. Di Seruyan 3 Fakultas diantaranya Fakultas Teknik Informasi, Fakultas Pertanian, Fakultas Perairan sedangkan di Kotim sendiri hanya terdiri 2 fakultas saja yaitu Fakultas Ekonomi (FE) dan Fakultas ilmu komputer (Fikom).
UNDA di Kabupaten Kotim memiliki fasilitas yang cukup memadai dengan bangunan tingkat 3 (tiga), ruangan full AC, memiliki Lab komputer, jaringan Wifi, perpustakaan dilengkapi dengan komputer + koneksi internet, kantin, ruang dosen, musholla, tempat nongkrong (OL).
UNDA dinilai mengalami perkembangan yang cukup pesat dari tahun ke tahun, terbukti dengan pembangunan yang semakin maju dan bertambah disertai dengan fasilitas-fasilitas yang cukup memadai. Selain itu, dapat dilihat penambahan mahasiswa yang semakin bertambah karena UNDA dinilai Universitas yang baik di wilayah Kotim.






BAB III
LAPORAN KEGIATAN
A.     Pelaksanaan Kegiatan
1.    Cloning Linux Ubuntu dan Windows 7 (DualBoot).
Saya diminta untuk menginstal Ubuntu dan Windows 7 (DualBoot) pada PC dan Laptop yang ada di LAB Universitas Darwan Ali (UNDA), disini saya menggunakan Sistem Kloning agar tidak memakan banyak waktu karena sangat banyak PC dan Laptop yang harus di Instal dan untuk mempercepat proses instalasi makanya saya diminta menggunakan sistem cloning dengan CloneZilla.
2.    Instalasi Linux Ubuntu.
Jika diatas menggunakan sistem cloning beda pula dengan notebook-notebook yang mempunyai spesifikasi rendah untuk notebook yang mempunyai spesifikasi rendah tidak akan kuat menggunakan sistem cloning yang DualBoot ( Ubuntu dan Windows 7) dan saya hanya diminta menginstalkan Linux Ubuntu pada notebook, sebelum saya membahas cara instalasi Ubuntu saya akan menjelaskan apa itu Ubuntu?.
Ubuntu adalah salah satu proyek andalan Debian. Sasaran awal Ubuntu adalah menciptakan sistem operasi desktop Linux yang mudah dipakai. Ubuntu dijadwalkan dirilis setiap 6 bulan sehingga sistem Ubuntu dapat terus diperbarui.
Ubuntu pertama kali dirilis pada 20 Oktober 2004. Semenjak itu, Canonical telah merilis versi Ubuntu yang baru setiap 6 bulan sekali. Setiap rilis didukung selama 18 bulan untuk pembaruan sistem, keamanan, dan kesalahan (bug). Setiap 2 tahun sekali (versi xx.04 dengan x angka genap) akan mendapatkan Long Term Support(LTS) selama 3 tahun untuk desktop dan 5 tahun untuk edisi server. Namun Ubuntu 12.04 yang akan dirilis April 2012 akan mendapatkan pembaruan sistem selama 5 tahun. Perpanjangan dukungan ini bertujuan untuk mengakomodasi bisnis dan pengguna IT yang bekerja pada siklus panjang dan pertimbangan biaya yang mahal untuk memperbarui sistem.


Paket-paket software Ubuntu berasal dari paket tidak stabil Debian; Ubuntu memakai format paket dan manajemen paket Debian (APT dan Synaptic). Paket Debian dan Ubuntu seringkali tidak cocok. Paket Debian sering kali perlu dibuat ulang dari source agar dapat dipakai di Ubuntu, begitu juga sebaliknya. Ubuntu bekerja sama dengan Debian untuk berusaha agar perubaha-perubahan sistem Ubuntu mengarah kembali ke Debian, namun hal ini hampir tak terlaksana. Penemu Debian, Ian Murdock, pernah berkata bahwa paket Ubuntu berpotensi mengarah terlalu jauh dari Debian. Sebelum setiap rilis Ubuntu, paket-paket diambil dari paket tidak stabil Debian dan digabung dengan modifikasi Ubuntu. Sebulan sebelum perilisan, pengambilan paket dihentikan dan kerja selanjutnya adalah memastikan paket-paket yang sudah diambil bekerja dengan baik.
Ubuntu sekarang dibiayai oleh Canonocal Ltd. Pada 8 Juli 2005 Mark Shuttleworth mendirikan pendirian Ubuntu Foundation dan memberikan pendanaan awal sebesar US$10 juta. Tujuan dari pendirian yayasan ini adalah untuk memastikan pengembangan dan dukungan semua versi Ubuntu dapat terus berjalan.
Pada 31 Oktober 2011, Mark Shuttleworth mengumumkan bahwa Ubuntu 14.04 akan mendukung smartphone, tablet, dan smart TV. Dan desain-desainnya pun sudah mulai dirancang.
Ubuntu terdiri dari banyak paket, kebanyakan berasal dari distribusi di bawah lisensi lisensi software bebas. Namun, beberapa software khususnya driver menggunakan Proprietary software. Lisensi yang pada umumnya adalah GNU General Public License (GNU GPL) dan GNU Lesser General Public License (GNU LGPL), dengan tegas menyatakan bahwa pengguna dengan bebas dapat menjalankan, menggandakan, mempelajarai, memodifikasi, dan mendistribusikan tanpa pembatasan apapun. Namun tetap ada software proprietary yang dapat berjalan di Ubuntu. Ubuntu berfokus pada ketersediaan kegunaan pada orang disfungsi, keamanan dan stabilitas. Ubuntu juga berfokus pada internasionalosasi dan aksesibilitas untuk dapat menjangkau sebanyak-banyaknya orang. Dalam hal keamanan, perangkat sudo dapat meningkatkan privilage secara sementara untuk melakukan tugas administratif, sehingga akun root dapat terus terkunci, dan mencegah orang tidak terauthorisasi melakukan perubahan sistem atau membuka kelemahan keamanan.
Desktop Ubuntu memakai desktop environment graphis. Sebelum Ubuntu 11.04 interaksi grafis pengguna adalah GNOME Panel, namun setelah versi 11.04, berubah menjadi Unity. Unity adalah interface yang dikembangkan oleh Canonical yang awalnya dirancang untuk edisi Netbook.
3.    Menyembunyikan Partisi Windows di Linux.
Menyembunyikan partisi Windows Di Linux ( Dual Boot ), saya diminta menyembunyikan partisi Windows di Linux ini adalah salah satu hal baru yang saya pelajari di Praktek Kerja Industri saya, cara menyembunyikan adalah sebagai berikut :
Pertama Buat direktori-direktori sesuai alamat masing-masing di folder mnt untuk menyembunyikan partisi nya.
Ketik di terminal :

sudo mkdir /mnt/sda1
sudo mkdir /mnt/sda2

selanjutnya Buka file fstab dengan menggunakan gedit ketik
sudo gedit /etc/fstab

Tampil Notepad lalu Tambahkan di baris paling akhir konfigurasi tersebut dengan ini :
/dev/sda1 /mnt/sda1 ntfs-3g defaults,umask=227,gid=46 0 0
/dev/sda2 /mnt/sda2 ntfs-3g defaults,umask=227,gid=46 0 0

Perhatikanlah alamat partisi, alamat folder yang menjadi tujuan penyembunyiannya, dan type partisi-nya agar tidak terjadi error nantinya
Save konfigurasi lalu pilih close dan ketik exit .



4.    Pengecekan & Penginstalan.
Saya diminta mengecek PC Lenovo dan Laptop Acer yang baru dibeli dan menginstalkannya Software tambahan untuk kegiatan belajar mengajar, setelah semua sudah di periksa kami diminta untuk memasang Laptop dan PC tersebut di LAB Universitas Darwan Ali (UNDA) agar tidak ada yang mencurinya kami juga diminta memasangnya menggunakan Cable Tie dan Notebook Security Lock.
Gambar 1 Memasang Cable Tie dan Notebook Security Lock


Gambar 2 Mengecek dan menginstal software




B.     Hasil Kegiatan
Penggunaan  Dengan Linux Ubuntu
Dari beberapa tugas atau kegiatan yang diberikan yang menurut saya paling menarik adalah saat saya diminta menginstalkan Laptop dengan OS (Operating System) Linux Ubuntu, karena ini kali pertama saya menginstal Laptop dengan OS (Operating System) Linux Ubuntu .
Cara Instalasi Linux Ubuntu
-          Masukkan CD Installer ke perangkat CD / DVD-ROM atau Flashdisk dan reboot komputer untuk boot dari CD atau USB. Tunggu sampai CD termuat ...




     
            Gambar 3 Booting Ubuntu
-          Anda akan melihat wallpaper dan jendela instalasi. Pilih bahasa dan klik tombol "Install Ubuntu 10.04 LTS" untuk melanjutkan ..
Gambar 4 Jendela instalasi

- Layar kedua akan menampilkan peta bumi. Setelah pemilihan lokasi, waktu sistem akan menyesuaikan. Klik tombol "Forward" setelah Anda memilih lokasi yang Anda inginkan ..
Gambar 5 Peta bumi (Waktu)

-          Pada layar ketiga, Anda dapat memilih layout keyboard yang diinginkan.
Klik tombol "Forward" bila Anda telah selesai dengan konfigurasi keyboard ...
Gambar 6 Layout keyboard





-          Anda memiliki empat pilihan di sini:
Gambar 7 DualBoot
Jika Anda memiliki sistem operasi lain (misalnya Windows XP) dan Anda ingin sistem dual boot, pilih :
1.        Pilihan pertama : "Instal mereka berdampingan, memilih di antara mereka pada setiap startup."
2.        Pilihan Kedua : "Jika Anda ingin menghapus sistem operasi yang ada, atau hard drive sudah kosong dan Anda ingin agar installer secara otomatis mempartisi hard drive Anda, pilih pilihan kedua, "Gunakan seluruh disk (Use entire disk)"
3.        Pilihan Ketiga : "Gunakan ruang terbesar bebas terus-menerus" dan akan menginstal Ubuntu 10.04 di ruang unpartitioned pada hard drive yang dipilih.
4.        Pilihan Keempat : "Tentukan partisi secara manual" dan dianjurkan HANYA untuk pengguna tingkat lanjut, untuk membuat partisi khusus atau memformat hard drive dengan filesystem lain dari yang default. Tetapi juga dapat digunakan untuk menciptakan partisi / home, yang sangat berguna jika Anda menginstal ulang seluruh sistem.






- Tabel partisi akan terlihat seperti gbr di atas. Klik tombol "Forward" untuk melanjutkan instalasi ...
Gambar 8 Partisi harddisk

-          Pada layar ini, isi kolom dengan nama asli Anda, nama yang ingin Anda gunakan untuk login di Ubuntu
Gambar 9 Login Ubuntu



-          Juga pada langkah ini, ada sebuah opsi bernama "Login secara otomatis". Jika Anda mencentang kotak pada pilihan ini, Anda akan secara otomatis login ke desktop Ubuntu. Klik tombol "Forward" tombol
untuk melanjutkan ...
Gambar 10 Login

-          Ini adalah langkah akhir instalasi. Klik tombol “Install”.
Gambar 11 Instalasi




-          Ubuntu 10.04 LTS (Lucid Lynx) akan terinstall...
Gambar 12 Proses Instalasi
-          Setelah beberapa menit (tergantung spesifikasi komputer Anda), sebuah jendela pop-up akan muncul, yang memberitahukan bahwa instalasi selesai, dan Anda harus me-restart komputer untuk menggunakan sistem operasi Ubuntu yang baru diinstal. Klik tombol "Restart Now"...
Gambar 13 Restarting





- CD tersebut akan keluar otomatis; keluarkan dan tekan "Enter" untuk reboot. Komputer akan direstart dan dalam beberapa detik, Anda akan melihat boot splash Ubuntu ...
Gambar 14 Booting Ubuntu

-          Pada layar login, klik nama pengguna Anda dan masukan password Anda.
Klik "Log In" atau tekan Enter ...
Gambar 15 Login Ubuntu





- Tampilan Desktop Ubuntu 10.04 LTS (Lucid Lynx).
Gambar 16 Dekstop Ubuntu
Sekian.















BAB IV
PENUTUP
Kesimpulan:
Apabila hasil kerja penginstalan berhasil dengan sempurna, maka kita dapat mengoperasikannya dengan baik. Tetapi,dalam penginstallan linux ubuntu sering menemukan masalah, mulai dari tidak bisa masuk sistem root sampai dengan kegagalan penginstalan. Ketika kita ingin masuk pada root, kita harus mengisikan login dengan user name : root, dan passwordnya sesuai dengan apa yang dimasukkan tadi saat penginstalan. Tetapi, saat kita masukkan user name dan password yg benar tetap saja tidak dapat masuk ke root.
Jika tampilan hasil installan kita berupa perintah-perintah menggunakan teks, maka kita telah menginstal sistem operasi basis CLI. Dan jika tampilan hasil instalan berupa jendela, gambar, icon, dan masukannya hanya menunjuk dan mengklik icon berarti kita telah menginstal sistem operasi berbasis GUI.
Penginstalan linux berbasis CLI dan berasis GUI hanya di bedakan pada pemilihan paket saja. Jika ingin secara grafik,kita harus pilih paket Desktop dan jika menginginkan secara Teks, paket desktop tidak perlu kita pilih.
Dalam praktek ini, kita banyak menemui masalah pada login Root. Masalah-masalah yg timbul setelah melakukan installasi linux dapat kita cegah dengan cara memastikan bahwa Master sistem operasi mempunyai file-file yang lengkap dan tidak corupt, dan juga kita harus teliti dalam melakukan penginstallan. Ketelitian sangat penting pada saat kita melakukan penginstalan.

Saran:
Saya rasa materi mengenai penginstalan Linux sangat diperlukan agar kita dapat mengetahui dan mengerti cara menginstal Linux. Sebab cara menginstal merupakan hal yang terpenting. Karena selain mengerti cara mengoperasikan kita juga harus mengerti cara menginstal. Mungkin perlu sering dilakukan tanya jawab agar memacu siswa untuk belajar lebih giat.